SuratNews.ID | Lee Min Ho menjadi salah satu jajaran aktor papan atas asal Korea Selatan. Memulai debutnya sejak tahun 2006, kini Lee Min Ho sukses memainkan berbagai peran melalui serial drama ataupun film Korea.
Tak hanya itu, visualnya yang rupawan serta kemampuan aktingnya yang baik pun sukses membuat penonton terbawa emosi ketika Lee Min Ho dipasangkan dengan lawan main utama perempuan.
Penasaran siapa saja 6 aktris sekaligus bintang top yang menjadi lawan main sang aktor? Simak ulasannya berikut ini, ya.
Goo Hye Sun

Siapa yang tak kenal dengan serial drama Korea populer Boys Over Flowers? Tayang di tahun 2009 lalu, sosok Lee Min Ho dalam serial tersebut pun sukses melambungkan namanya di industri perfilman Korea Selatan.
Menceritakan kisah Cinderella di dunia modern, Gu Jun Pyo (Lee Min Ho), laki-laki dari keluarga kaya yang berkuasa di SMA Shinwa pun jatuh cinta dengan Geum Jan Di (Goo Hye Sun), perempuan dari keluarga sederhana.
Meski awalnya mereka merupakan ‘musuh’ dan sering berargumen satu sama lain, lambat laun perasaan cinta tumbuh diantara mereka. Menampilkan chemistry yang tak biasa, Lee Min Ho dan Goo Hye Sun pun menerima banyak pujian berkat akting mereka di Boys Over Flowers.
Son Ye Jin

Beauties, sudah tahu belum kalau Lee Min Ho pernah beradu akting dengan kekasih Hyun Bin, yaitu Son Ye Jin? Mereka bertemu dalam drama komedi romantis Personal Taste yang rilis pada 2010 lalu.
Menceritakan tentang Park Kae In (Son Ye Jin), seorang perempuan yang berprofesi sebagai desainer untuk furniture. Namun, ia merupakan sosok yang pemalas dan sedikit ceroboh. Hingga akhirnya ia bertemu Jeon Jin Ho (Lee Min Ho), seorang arsitek yang berusaha mempertahankan perusahaan kecilnya dengan cara yang adil.
Keduanya bertemu setelah sama-sama menyewa sebuah tempat di Sanggojae. Kae In memutuskan tinggal bersama Jin Ho setelah mengetahui bahwa Jin Ho adalah seorang penyuka sesama jenis.
Padahal, itu disebabkan karena pertemuan keduanya yang menimbulkan kesalahpahaman. Adegan-adegan lucu dan romantis antara Lee Min Ho dan Son Ye Jin ini pastinya sukses membuat penonton senyum-senyum sendiri!
Park Min Young

Sempat ada ‘Min Min Couple’, yaitu Lee Min Ho dan Park Min Young yang bersatu dalam drama City Hunter (2011). Meski mengusung tema action dan thriller, tetap ada unsur romansa dalam drama ini, Beauties.
Lee Min Ho berperan sebagai Lee Yoon Sung yang disebut sebagai ‘City Hunter’. Ia bekerja di istana kepresidenan, dan membuatnya bertemu dengan sosok boydguard perempuan bernama Kim Na Na (Park Min Young).
Meski keduanya sering dipertemukan dan menyelesaikan misi berbahaya bersama, kisah cinta mereka tak selalu berjalan mulus sebagai pasangan kekasih. Tak hanya menjadi sepasang kekasih di City Hunter, namun keduanya sempat terlibat cinta lokasi. Sayangnya, hubungan Lee Min Ho dan Park Min Young kandas setelah beberapa bulan.
Park Shin Hye

Lawan main Lee Min Ho yang satu ini pastinya sudah familiar ya, Beauties. Aktris papan atas dengan wajah baby face ini menjadi kekasih Lee Min Ho di drama The Heirs (2013).
Masih dengan tema Cinderella di dunia modern yang mengingatkan kita dengan drama Boys Over Flowers, Lee Min Ho berperan sebagai ‘Tuan Muda’ dari keluarga kaya yang jatuh cinta dengan Park Shin Hye, seorang perempuan sekaligus anak dari pekerja yang bekerja di kediaman Lee Min Ho dan keluarganya.
Chemistry antara Park Shin Hye dan Lee Min Ho ini sukses membuat penonton ikut merasa emosional. Terlebih, adanya kisah cinta segitiga dengan hadirnya aktor Kim Woo Bin dalam drama ini!
Jun Ji Hyun

Aktris senior Jun Ji Hyun juga pernah menjadi lawan main Lee Min Ho, yaitu melalui drama Legend of The Blue Sea (2016). Kala itu, sempat terdapat pro-kontra mengenai Jun Ji Hyun yang menjadi lawan main Lee Min Ho, dikarenakan perbedaan usia di dunia nyata keduanya.
Namun, hal tersebut bukan menjadi penghalang. Terbukti, Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun sangat serasi disandingkan bersama melalui drama tersebut. Kemampuan akting Jun Ji Hyun yang sudah tak diragukan lagi, serta pesona Lee Min Ho sebagai sosok ‘cassanova’ pun membuat serial Legend of The Blue Sea menjadi salah satu yang paling sukses kala itu!
Kim Go Eun

Di tahun 2020, aktris dengan mata monolid yang menggemaskan, Kim Go Eun dipasangkan dengan Lee Min Ho melalui serial Netflix Korea The King: Eternal Monarch.
Dalam drama tersebut, mengisahkan pertemuan yang merupakan takdir antara Lee Gon (Lee Min Ho) dan Jung Tae Eul (Kim Go Eun). Meski berasal dari dua dunia yang berbeda, keduanya tetap jatuh cinta satu sama lain.
Chemistry antara Lee Min Ho dan Kim Go Eun sukses membuat penonton baper, Beauties. Meski dramanya sudah berakhir, banyak fans yang berharap keduanya bisa bersatu dalam proyek drama lain. Bahkan, ada yang berharap supaya hubungan romantis keduanya berlayar di dunia nyata, lho.
sumber : beautynesia.id